Senin, 30 Januari 2023

SI MALAKAMA

 


بسم الله الرحمن الرحيم

SI MALAKAMA

Beri aku kesempatan terakhir
Agar tak ada lagi sesal di hati
Mungkin esok lebih baik lagi

Ingin ku duduk di setiap bangku
Mengangkat pengalaman jadi guru
Agar kau tahu betapa besar penyesalanku

Aku mengerti kau telah kecewa
Tapi ingin kucoba
Siapa tahu esok kita kan bahagia

Meskipun kutahu hanya Dia yang bisa membuka hati
Kuharap kau mengerti
Hanya kaulah yang kucari

Jangan buat aku menderita
Bagai makan buah si malakama
Kuingin hatimu seluas samudera

oOo

(Buat orang-orang yang pernah menyesal)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar