Senin, 30 Maret 2020

UNTAIAN MUTIARA PARA 'ULAMA SALAF (202)


بسم الله الرحمان الرحيم

YANG PALING BERHARGA DAN PALING MAHAL

"Wahai Saudara-saudaraku.
Dunia dengan segala istana dan emasnya itu tak ada nilainya di sisi Allah Subhanahu wa Ta'ala, bila kita tidak memiliki Aqidah yang benar dan Manhaj (metode beragama) yang lurus.  Dunia ini tak akan bernilai sama sekali.
Nilai yang hakikiDemi Allah, ada pada Manhaj ini Inilah nikmat terbesar yang banyak manusia lalai darinya.  Banyak manusia yang tidak mengerti tentangnya - padahal ia adalah salah satu nikmat terbesar.

Negara Amerika memiliki segala perangkat tempur - Darat, Laut, maupun Udara.  Demi Allah!  Semua itu tak ada nilainya di sisi Allah Tabaaraka wa Ta'ala.
Sungguh, demi Allah!  Nikmat terbesar bagi kita adalah;
* Nikmat Iman
* Nikmat Tauhid
* Nikmat Manhaj yang benar (lurus) dan jelas, yang tegak di atas Kitabullah dan Manhaj Salafush Shalih."


oOo
(Asy-Syaikh, Al-'Allamah, Al-Mujaddid Prof Rabi' bin Hadi Al-Madkhaly hafizhahullah) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar