Selasa, 30 Juni 2020

KEADAAN MANUSIA DI PADANG MAHSYAR TERBAGI MENJADI TIGA KELOMPOK


بسم الله الرحمان الرحيم

📄 Fadhilatusy-Syaikh Al-Faqih Muhammad bin Shalih Al-'Utsaimin rahimahullah berkata,

📄 "Adapun di Padang Mahsyar, maka manusia di Padang Mahsyar terbagi menjadi 3 (tiga) kelompok:

1️⃣- Mukmin murni;  Secara zhahir maupun secara batin.

2️⃣- Kafir murni;  Secara zhahir dan secara batin.

3️⃣- Dan, mukmin secara zhahir, tetapi secara batin kafir.  Mereka adalah orang-orang Munafik.


➡️ Adapun orang-orang yang beriman, maka mereka akan melihat Allah Jalla wa 'Ala di Padang Mahsyar, dan juga setelah mereka masuk ke dalam Al-Jannah (Surga).

➡️ Adapun orang-orang kafir, secara mutlak mereka tidak dapat melihat Allah Jalla wa 'Ala (di Padang Mahsyar, pen.).

Diriwayatkan dalam suatu riwayat, mereka melihat-Nya tetapi melihat yang disertai kemarahan dan ('iqab) adzab-Nya.

Akan tetapi zhahir dalil-dalil menunjukkan bahwasanya mereka tidak dapat melihat Allah 'Azza wa Jalla, sebagaimana Allah Ta'ala berfirman (artinya),
"Sekali-kali tidak! Sesungguhnya mereka pada hari itu benar-benar terhalang dari (melihat) Rabb-nya." (Al-Muthaffifin: 15)

➡️ Adapun orang-orang munafik, mereka melihat Allah 'Azza wa Jalla di Padang Mahsyar, kemudian Dia (Allah Jalla wa 'Ala) menutup tabir buat mereka, dan setelah itu mereka tidak lagi dapat melihat-Nya."
(Baca artikel, MUNAFIK)

oOo

📚 (Syarh Al-'Aqiidah Al-Waasithiyyah, hlm. 387)
___

Disalin dengan editan dari tulisan:
Al-Ustadz Abu Aufa (Abu 'Abdirrahman) Isma'il حفظه الله
@Riyadhus_Salafiyyin



Tidak ada komentar:

Posting Komentar