Rabu, 22 Desember 2021

LARANGAN BERJABAT TANGAN DENGAN WANITA YANG BUKAN MAHRAM

 


بسم الله الرحمان الرحيم

🌸 Bahwa seorang laki-laki dilarang berjabat tangan dengan wanita yang bukan mahramnya.

📝 Sahabat yang mulia Ma'qil bin Yasar radhiallahu 'anhu berkata, Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda,

لَأَنْ يُطْعَنَ فِي رَأْسِ أَحَدِكُمْ بِمِخْيَطٍ مِنْ حَدِيدٍ خَيْرٌ لَهُ مِنْ أَنْ يَمَسَّ امْرَأَةً لَا تَحِلُّ لَهُ

"Sungguh, kepala seorang dari kalian ditusuk dengan jarum yang terbuat dari besi, itu lebih baik baginya daripada menyentuh wanita yang tidak halal baginya."* 

(Shahih Al-Jami', no. 5045)


* Terkadang sebagian kaum hawa merasa tersinggung bila ada seseorang laki-laki yang bukan mahram hanya memberi isyarat, tidak mau berjabat tangan langsung dengannya.  Padahal, kalau saja dia mengetahui dan memahami, bahwa agama Islam sangat menjunjung tinggi harkat kewanitaan seseorang, tentu dia akan merasa lebih dihargai dan berterimakasih - bukan malah merasa dilecehkan, apalagi dengan adanya peringatan Rasulullah shalallahu 'alaihi wa sallam di atas (pen blog).

oOo


Disalin dengan editan dari; 

🍏 Channel kami https://t.me/warisansalaf 

💻 Situs Resmi http://www.warisansalaf.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar