Selasa, 27 Oktober 2020

JANGAN MERASA LEMAH, DO'A ADALAH KEKUATAN

 


بسم الله الرحمان الرحيم

Salah satu strategi Iblis laknatullah untuk menghancurkan manusia, adalah membuat mereka bersedih menghadapi berbagai persoalan hidup, dan menjadikan mereka berputus asa dari Rahmat dan pertolongan Allah Subhanahu wa Ta'ala.

Mari kita simak untaian nasihat Al-Imam Ibnu Qayyim rahimahullah berikut ini;

"Apakah anda merasa lemah, padahal anda memiliki do'a?

Do'a adalah obat yang paling bermanfaat (mujarab) dan merupakan  lawan dari musibah...

Do'a tersebut akan menangkal, menyembuhkan dan juga akan mencegah turunnya musibah...

Apabila musibah telah menimpa seseorang, maka doa bisa menghilangkan dan meringankannya...

Ingatlah, do'a adalah senjatanya seorang mukmin...❗️

(Al-Jawabul Kafi, Ibnu Qayyim, 1/4)

___

"Kesedihan akan melemahkan qalbu (hati), dan tekad yang kuat, serta membahayakan keinginan. Dan, tidaklah ada sesuatu yang paling di cintai oleh Syaithan daripada kesedihan seorang mukmin

Allah عزَّوجلَّ  berfirman :

 إِنَّمَا النَّجْوَى مِن الشيطانَ لِيَحْزُنَ الَّذِينَ آمَنُوا  

'Sesungguhnya pembicaraan rahasia itu dari Syaithan untuk membuat sedih orang-orang beriman'"

(Thariqul Hijrataini, Ibnu Qayyim, 279)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar