Senin, 24 Juni 2024

TIGA WASIAT SALAFUSHSHALIH

**
بسم الله الرحمن الرحيم 

Berkata Al-Imam Malik bin Dinar rahimahullah;
"Dahulu orang-orang shalih saling berwasiat tentang 3 (tiga) hal;
Memenjarakan lisan.
Memperbanyak istighfar, dan
Uzlah (Tidak banyak bergaul dengan manusia)."*
(Al-Uzlah wal Infirad, Ibnu Abi Dunya, no. 96)

*  Karena kelalaian terhadap tiga hal inilah yang banyak menjerumuskan manusia ke Neraka Jahannam.
Pikirkan keselamatan dirimu dari api Neraka Jahannam sebelum memikirkan yang lainnya.  Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam pernah bersabda (yang maknanya),
"Manusia yang paling cerdas adalah yang paling banyak memikirkan kematian (yang paling banyak melakukan persiapan untuk menghadapinya)."

**  Ilustrasi;  Tiga pilar.
Merah;  Memenjarakan lisan.
Kuning;  Memperbanyak istighfar.
HijauUzlah (Sedikit bergaul dengan manusia).
(pen blog).

oOo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar